![]() |
Keberadaan unit Ambulans sangat membantu dalam mobilitas pelayanan rumah sakit kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan pertolongan pengobatan. |
OMAIdigital.id- Untuk mendukung dan meningkatkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat di Rumah Sakit Pusdikkes Puskesad, Dexa Group donasikan satu unit Ambulans yang diserahkan pada 22 Mei 2024. Pada tahun lalu (2023), Dexa Group juga mendonasikan satu unit ambulans untuk Puskesad.
Ambulans tersebut diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat di sekitar Rumah Sakit Pusdikkes Puskesad.
Pimpinan Dexa Medica, V Hery Sutanto menyerahkan donasi 1 unit ambulans kepada Komandan Pusat Pendidikan Kesehatan (Danpusdikkes), Kolonel Ckm Dr. dr. Krisna Murti, Sp.BS di Pusdikkes Puskesad, Jakarta Timur, Rabu, 22 Mei 2024.
"Perkenankan kami mendonasikan ambulans kepada Pusat Pendidikan Kesehatan TNI Angkatan Darat, yang harapannya dapat dimanfaatkan untuk pelayanan kesehatan bagi prajurit dan juga masyarakat sekitar," kata Tarcisius T. Randy, Corporate Affairs Director Dexa Group dalam sambutannya- seperti dikutip di laman web dexagroup.com.
Tampak hadir pada acara ini, antara lain: Mayjend (purn.) Dr. dr. Daniel Tjen.
- Berita Terkait: Breaking News...Menkes: Peraturan Fitofarmaka Masuk Fornas Sudah Selesai
- Berita Terkait: Wawancara Khusus PB IDI: Kebijakan Fitofarmaka Masuk Fornas Harus Dikawal Semua Pihak
- Berita Terkait: Wawancara Khusus Ketum PDPOTJI: Kita Contoh Negara Lain, Fitofarmaka Masuk Pelayanan Kesehatan
Tarcisius menambahkan komitmen Dexa Group untuk menyediakan obat-obatan program JKN melalui OGBDexa, hingga mendorong upaya kemandirian farmasi Nasional melalui penemuan obat baru yang berasal dari bahan alam asli Indonesia yaitu Obat Modern Asli Indonesia atau OMAI.
"Kami berharap semoga kerja sama yang sudah terjalin baik dapat berjalan lebih maju lagi di masa yang akan datang," ungkap Letkol Krisna seraya menyampaikan apresiasi kepada Dexa Group.
Kontribusi Pendiri Dexa Group
Dr. Daniel Tjen berkisah hubungan antara TNI dengan Dexa Group sangat erat dan strategis. Pendiri Dexa Group, almarhum Letkol Ckm, drs. Rudy Soetikno, Apt. merupakan ahli farmasi yang mendedikasikan diri sebagai prajurit TNI AD.
Saat ditugaskan di Kesdam Sriwijaya, Rudy Soetikno harus menyediakan obat-obatan di tengah keterbatasan akses saat itu, hingga akhirnya mendirikan Dexa Medica pada tahun 1969.
"Ikatan emosional ini terus dipelihara hingga saat ini. Selama ini kontribusi Dexa Group sangat luar biasa," ungkap Dr. Daniel. Redaksi OMAIdigital.id